SMA Negeri 7 Purworejo Sukses Gelar Pemilihan Ketua Osis dan Ketua MPK secara Online.
Purworejo, 14 Juli 2020. Pandemi Covid-19 yang melanda tidak menghalangi SMA Negeri 7 Purworejo melaksanakan agenda rutinnya yaitu pemilihan ketua OSIS dan ketua MPK masa bakti 2020/2021.
Pemilihan ketua OSIS dan ketua MPK kali ini dilaksanakan secara online menggunakan Google form. Tentu ini bukanlah sesuatu yang asing lagi bagi warga SMA Negeri 7 Purworejo karena sudah sejak awal pandemi, Google form telah digunakan sebagai sarana penunjang pembelajaran daring.
Sebelum pemilihan dilaksanakan, seluruh warga sekolah diwajibkan menonton video orasi yang menampilakan calon kandidat ketua OSIS/MPK beserta visi misinya masing-masing.
Pemilihan ketua OSIS/MPK ini tidak hanya dilakukan oleh para siswa, tapi seluruh warga sekolah termasuk guru dan karyawan juga wajib memilih.
Berikut ini adalah nama-nama kandidat ketua OSIS/MPK beserta hasil perolehan suaranya
Dari hasil tersebut terpilihlah Muhammad Royyan (XI MIPA 5) sebagai ketua OSIS dan Ahmad Husaini Harfiianjati (XI MIPA 6) sebagai ketua MPK masa bakti 2020-2021.
Momentum pemilihan ketua osis dan ketua MPK yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya ini tentu sangat bermanfaat bagi para siswa, karena bisa dijadikan sebagai ajang pembelajaran politik dan berdemokrasi.
Semoga kandidat yang terpilih dapat melaksanakan tanggung jawabnya serta memiliki integritas yang nantinya dapat memberikan terobosan-terobosan baru demi kemajuan SMA Negeri 7 Purworejo.