Purworejo, 09 Maret 2023. Hari Kamis tepatnya hari keempat pelaksanaan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) kelas X, SMAN 7 Purworejo melaksanakan kegiatan sosialisasi di Wisma Budaya dengan mengundang narasumber dari berbagai Dinas atau lembaga di Kabupaten Purworejo. Bangunlah Jiwa Dan Raganya merupakan tema pada P5 kali ini. Dimana tema khususnya adalah hal-hal yang terkait dengan Kesehatan Mental (Mental Health), Kesehatan Jasmani, dan Budaya Positif di sekolah meliputi perilaku Anti Korupsi, Anti Narkoba, dan Anti Bullying.
Sosialisasi pertama mengenai Narkoba oleh bapak Wahyu Utomo, alumni SMAN 7 Purworejo yang lulus pada tahun 2001. Pada sosialisasi ini, beliau menjelaskan bahwa Narkoba singkatan dari Narkotika, Psikotropika dan Bahan Adiktif berbahaya lainnya adalah bahan/zat yang jika dimasukkan dalam tubuh manusia, baik secara oral/ diminum, dihirup, maupun disuntikan, dapat mengubah pikiran, suasana hati atau perasaan, dan perilaku seseorang.
Sosialisasi kedua mengenai Bullying oleh bapak Ferdian Prihatmono yang merupakan alumni dari SMAN 7 Purworejo lulusan rahun 2006. Pada sosialisasi ini pak Ferdian menjelaskan bahwa Bullying merupakan segala bentuk penindasan atau kekerasan yang dilakukan dengan sengaja oleh satu orang atau sekelompok orang yang lebih kuat atau berkuasa terhadap orang lain, dengan tujuan untuk menyakiti dan dilakukan secara terus menerus. Ada beberapa jenis Bullying seperti bullying verbal, bullying fisik, bullying sosial, bullying dunia maya, dan bullying seksual.
Sosialisasi ketiga mengenai Pencegahan Korupsi oleh bapak Sigit Anjarsaputra yang merupakan salah satu alumni SMAN 7 Purworejo lulusan 2008. Ketiga, narasumber dari Polres Purwoeejo. Pada sosialisasi ini Pak Sigit menjelaskan bahwa Korupsi merupakan penyelewengan maupun penyalahgunaan uang negara (perusahaan, yayasan, organisasi, dan sebagainya) guna keuntungan pribadi maupun orang lain dan penyalahgunaan jabatan resmi untuk kepentingan pribadi. Ada beberapa Pencegahan Korupsi seperti Pantang terlibat tindak pidana korupsi, Berlatih untuk berintegritas, Melaporkan tindak pidana korupsi, Memperbaiki sistem sehingga antikorupsi, Kampanye dan menyebarkan nilai integritas.
Sosialisasi keempat mengenai Kesehatan Jasmani oleh Ibu Novia Bintari Prawitaningsih, S.Pd. Guru Biologi SMAN 7 Purworejo. Ibu Novia menjelaskan bahwa Kesehatan Jasmani adalah kondisi di mana fisik seseorang dalam keadaan normal yang dalam arti cukup nutrisi, tidak sakit dan semua organ berfungsi dengan maksimal. Adapun ciri-ciri dari Kesehatan Jasmani seperti Kondisi tubuh fit dan segar, daya tahan tubuh baik/ bagus, tidak cepat lelah, dan berat badan dengan tinggi tubuh ideal.
Dari sosialisasi ini di harapkan seluruh siswa-siswi kelas X bisa menambahkan ilmu mengenai Narkoba, Bullying, Pencegahan Korupsi, dan Kesehatan Jasmani. Selain itu, dapat bertingkah laku sesuai peraturan dan norma yang ada sekaligus bisa mencegah perilaku mengenai Narkoba, Korupsi, dan Bullying.