Pemantapan Teater Tanjung dilaksanakan pada hari Minggu, 21 Oktober 2018. Diikuti oleh seluruh anggota Teater Tanjung kelas 10, 11, 12, pembina teater, dan juga ada alumni Teater Tanjung lhoo.
Acara pemantapan ini dimulai jam 8 pagi. Acara pemantapan teater ini diisi dengan berbagai kegiatan seperti out bond, ritual teater, motivasi-motivasi dari pembina dan pemilihan ketua ekstra baru. Acaranya seru dan asik, acara pemantapan teater ini bertujuan agar menambah rasa kemantapan hati semua anggota Teater Tanjung, memperkuat rasa kekeluargaan, menambah motivasi untuk terus maju di bidang teater.
Kemudian yang terpilih menjadi ketua Teater Tanjung adalah Ririn Triswanti (XI IPS 2), Ketua l Syifa Alifta (XI IPS 2), Ketua II Ladya Namira (XI IBB).
Ekstra Teater Tanjung memiliki pelatih yaitu Pak Heri Sugiarto, beliau adalah seorang wartawan sekaligus juga menjadi pelatih teater. Beliau orangnya asik, seru, dan pokoknya selalu bikin ketawa deh. Jadi kalo kita latihan teater nggak kerasa capek tapi malah happy dan pasti ketawa-ketawa terus.