Jumat,13/05/2022. SMA N 7 Purworejo melaksanan upacara bendera peringatan Hardiknas 2022. Sesuai instruksi dari Kemendikbud dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah, pelaksanaan upacara peringatan Hardiknas ini dilaksanakan pada tanggal 13 Mei 2022. Upacara tersebut dilaksanakan di lapangan sekolah dan diikuti oleh siswa kelas X & XI beserta bapak ibu guru karyawan SMA N 7 Purworejo dengan tertib dan khidmat.
Pembina upacara sekaligus kepala SMA N 7 Purworejo, Niken Wahyuni, M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan pidato dari Kemendikbud yang berisi tentang himbauan untuk terus bergerak dan memulihkan kualitas pendidikan setelah pandemi serta bersiap untuk menyongsong implementasi kurikulum merdeka.
“Kami siap untuk mengimplementasikan kurikulum merdeka yang akan dilaksanakan secara bertahap pada tahun ajaran 2022/2023”, tandasnya.
Beliau melanjutkan, bahwa anak-anak yang sekolah harus mendapatkan kebahagiaan dalam menimba ilmu, bukan untuk diuji keilmuannya. Semangat anak-anak dalam menuntut ilmu tak boleh dijatuhkan dengan adanya kekerasan dalam bentuk bullying.
“Mari bersama untuk saling menguatkan dalam bingkai kebaikan. Saya berharap semua bisa termotivasi meningkatkan kualitas sekolah menjadi lebih inklusif dan bebas ancaman dari 3 dosa besar pendidikan, yaitu : Perundungan/ Bulliying (seperti kekerasan lansung: hitting/memukul, pushing/mendorong, gossiping, rumors, dan cyber bullying, juga lies/berbohong, name callng/paraban, teasing/menggoda, meanword/kata kata kasar, threats/mengancam.
”, tambahnya.
Pada kesempatan itu disampaikan pula penghargaan kepada siswa, guru, dan karyawan berprestasi Tahun 2022. Penghargaan ini diberikan agar masyarakat SMA N 7 Purworejo memiliki semangat yang tinggi dalam bekerja dan mengukir prestasinya. Siswa berprestasi atas nama Ni Ketut Kaori Kawai Dana Sugiarta (XI MIPA 3) dan Najwa Maulida Zahra (XI IPS 3), keduanya adalah peraih medali emas pada lomba Sejarah Kompetisi Sains Nasional. Untuk penghargaan guru berprestasi diraih oleh Aji Yudha Pranata, S.Pd., beliau peraih juara 1 Lomba Media Pembelajaran PGRI Kabupaten Purworejo dan menjadi pelatih tim basket yang memenangkan kejuaraan selama lima tahun berturut-turut. Dan untuk peraih penghargaan karyawan berprestasi, diberikan kepada Bowo Sulaksono, SE., belilau memiliki integritas yang tinggi, disiplin dan selalu menjalankan tugas dengan penuh rasa tanggungjawab.
Selain penyerahan penghargaan tersebut, diumumkan pula prestasi-prestasi siswa di tingkat sekolah, kabupaten, provinsi, maupun nasional.
“Kami turut bangga dengan adanya prestasi-prestasi ini. Para siswa, guru, dan karyawan telah memberikan sumbangsih yang luar biasa untuk sekolah tercinta kita. Mari jadikan ini sebuah motivasi untuk selalu bekerja keras dan membangun peradaban yang cemerlang”, pungkas Niken Wahyuni M.Pd.