SALAM PRAMUKA !!
Pada Jumat hingga Minggu, tanggal 31 Januari – 2 Februari 2014. Tengah berlangsung kegiatan kepramukaan berbentuk Kemah Gladian para pimpinan sangga gugus depan XI.06.06.171-172. Yang bertujuan untuk mencari calon-calon Dewan Ambalan di periode selanjutnya.
Kegiatan tepat dimulai pukul 07.15 ditandai dengan Upacara Pembukaan dan Upacara adat Ambalan Arjuna dan Srikandi yang dipimpin oleh Kak Suyoto yang mewakili Kamabigus Gudep Ambalan Arjuna Dan Srikandi.
Kemudian acara dilanjutkan dengan kegiatan Pengembaraan yang merupakan salah satu syarat wajib dalam SKU untuk menjadi Bantara dan juga Laksana di masa mendatang.
Rute yang cukup jauh dan diselingi beberapa pos-pos ketrampilan pramuka harus dilewati adik-adik pramuka SMAN 7.
Masa pengembaraan usai sudah sekitar pukul 15.30, meskipun hujan sempat mengguyur di akhir kegiatan namun antusiasme peserta dalam perkemahan masih belum luntur dan tetap SEMANGAT’45 ! Dilanjutkan dengan pendirian Tenda di area perkemahan.
Kegiatan demi kegiatan berjalan dengan lancar dan giat dari seluruh peserta dan panitia. Berbagai kegiatan baik Indoor maupun Outdoor lengkap dilaksanakan, mulai dari Sesi Kepemimpinan, Sesi Lalu lintas dari Sat.Lantas Purworejo serta Sesi Kewirausahaan. Adapula kegiatan-kegiatan Outdoor seperti Bakti Sosial, Outbond, serta ‘Gladian Mental Pemimpin’ di Malam Sabtu nya. Puncaknya adalah Malam Api Unggun di Malam Minggu, Nah disinilah kreatifitas dan inisiatif kami para panitia diuji, karena cuaca yang tidak mendukung maka diputuskan Api Unggun dilaksanakan Indoor di salah satu ruangan terbuka di SMAN 7 ,dengan menggunakan puluhan lilin-lilin yang dibawa peserta di kegiatan kemah.