Purworejo, 26/04/2022. Rangkaian peringatan Paskah jatuh pada tanggal 15-17 April 2022. Hari raya ini disambut dengan penuh suka cita umat Kristen dan Katolik. Paskah dilaksanakan setiap tahun untuk memperingati kebangkitan Yesus Kristus. Pada hari sabtu, 23 April 2022 keluarga besar SMA Negeri 7 Purworejo yang beragama Kristen dan Katholik berkolaborasi dengan SMK N 1 Purworejo mengadakan perayaan Paskah di Rumah Makan Satria Bogowonto pada pukul 08.00 WIB. Acara ini bertujuan untuk menjalin persaudaraan dan keakraban antar umat Kristen dan Katolik.
Acara yang bertajuk “Tak Terpisah dari Kasih Allah” ini diikuti oleh 57 peserta yang terdiri dari guru karyawan dan peserta didik baik dari SMA 7 maupun SMK 1. Acara ini diisi khotbah oleh Samuel Priadi, S.Si. Selain acara ibadah, kegiatan ini juga diisi dengan games yang yang menarik agar peserta lebih antusias lagi. Acara berakhir pada pukul 12.00 yang ditutup dengan doa Bersama dan makan siang. Seluruh rangkaian acara berjalan lancar, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.